| Foto: Ketua Terpilih UKM Al Izzah Sunan Kudus 2026 |
Kepengurusan UKM Al-Izzah Sunan Kudus periode 2025 resmi ditutup melalui pelaksanaan Muktamar Sanawi yang digelar pada Sabtu, 20 Desember 2025, bertempat di Rumah Makan Nasuky Mubarok, Jepang, Kudus. Muktamar Sanawi merupakan forum laporan pertanggungjawaban pengurus UKM Al Izzah selama satu tahun kepengurusan.
Selain sebagai evaluasi, kegiatan ini juga bertujuan meresmikan perubahan nama dari UKM Al Izzah menjadi UKM Al Izzah Sunan Kudus, pelantikan Ketua UKM Al Izzah Sunan Kudus periode 2026, serta pemberian penghargaan kepada pengurus teraktif dari setiap devisi (qism). Acara ini dihadiri oleh para pengurus, anggota, demisioner, serta mustasyar UKM Al Izzah Sunan Kudus.
| Foto: Penyerahan Penghargaan kepada Pengurus Teraktif |
Pemilihan Ketua UKM Al Izzah Sunan Kudus periode 2026 dilaksanakan melalui sistem voting yang diikuti oleh 48 peserta dan berlangsung dalam dua ronde. Berdasarkan hasil akhir, Ahmad Fitra Aulia terpilih sebagai Ketua UKM Al Izzah Sunan Kudus periode 2026. “Saya tidak menyangka, namun insya Allah saya akan memberikan yang terbaik. Saya berharap kita dapat berjalan bersama kembali, serta banyak yang melanjutkan kepengurusan UKM Al Izzah Sunan Kudus untuk membersamai saya ke depannya,” ujar Ahmad Fitra Aulia selaku Ketua terpilih UKM Al Izzah Sunan Kudus 2026.
Sementara itu, Ketua UKM Al Izzah Sunan Kudus periode 2025, Wisuda Lukman Hakim, turut menyampaikan pesan dan harapannya. “Terima kasih kepada teman-teman semua yang telah membantu menjalankan visi dan misi selama satu tahun ini. Mari kita bersama-sama membantu dan menyukseskan Akhi Fitra agar tidak ada halangan apa pun dan UKM Al Izzah Sunan Kudus dapat terbang lebih tinggi ke depannya,” ujarnya.
| Foto: Sesi Foto Bersama Seluruh Pengurus 2025 |
Acara ditutup dengan pengumuman pengurus teraktif dari setiap qism serta sesi tukar kado bersama. “Tidak menyangka nama saya yang terpilih, mengingat seluruh pengurus, khususnya Qism Tarqiyyah, sama-sama aktif. Semoga inovasi ini dapat memotivasi kami semua untuk selalu aktif dalam mengembangkan dan memajukan UKM Al-Izzah sebagai UKM yang lebih baik di masa yang akan datang,” ungkap Muhammad Rafly, selaku pengurus teraktif dari Qism Tarqiyyah tahun 2025.
Penulis: Salma
Editor: Elfin
Komentar
Posting Komentar